Untuk memanjakan para fans STSetia, grup band asal kota Bandung, ST12 menggelar mini konser Pangeran Cinta. Band yang mengandalkan genre pop melayu itu menyuguhkan persembahan spesial dari tiga personilnya, Charlie Van Houten (vokal), Pepeng (gitar), dan Pepep (drum).
Nuansa konser panggung itu menampilkan suasana santai seperti layaknya di ruang tunggu tamu. ST12 begitu memanjakan sekitar 70 orang STSetia yang duduk bersila di depan panggung.
Konser dibuka dengan penampilan trio vokal Charlie's Angels yang diisi Tere, Citra, dan Ayu dengan dua single jagoan mereka Up 2 You dan Merindu. Usai Charlie's Angel turun panggung, kini tiba giliran empunya hajat naik ke atas panggung.
STsetia yang sudah tak sabar menanti aksi panggung ST12 pun langsung mengelu-elukan nama band kesayangan mereka. Tak lama kemudian Charlie dkk langsung menyuguhkan Rasa Tertinggal dan Cari Pacar Lagi sebagai lagu pembuka.
"Terima kasih kalian sudah datang malam hari ini. Aku mau menyampaikan sesuatu kalau STSetia dari Singapura titip salam buat STSetia di Indonesia. ST12 berharap agar semua ini jangan pernah berubah," seru Charlie sebelum Pepeng memainkan intro lagu Jangan Pernah Berubah di Studio Hanggar, Pancoran, Jakarta Selatan, Rabu (2/6).
Lagu selanjutnya Charlie membawakan lagu Terlalu yang menjadi single keempat album PANGERAN CINTA. Charlie turun dari panggung dan bernyanyi bersama penggemarnya. Konsep mini konser Pangeran Cinta tak hanya menyuguhkan musik-musik ST12, tapi sesekali awak ST12 larut dalam senda gurau dan tangis haru bersama STSetia.
Pada kesempatan itu, tak hanya kawula muda yang datang menyaksikan mini konser tersebut tapi ada seorang ibu dan nenek berusia 70 tahun. Saat para fans tersebut bercakap-cakap dengan ST12, Charlie sempat menitikkan air mata melihat keharuan yang sangat menyentuh antara fans dan sang idolanya tersebut.
"Ibu dan nenek ini paling setia dengan ST12. Dulu anaknya yang sering menonton ST12, tapi dia meninggal. Sekarang ibu dan neneknya yang selalu memberi dukungan kami," puji Charlie kepada STSetia yang berusia 70 tahun itu.
Sebagai ucapan terima kasih kepada para STSetia, Charlie menyanyikan lagu Setiaku yang dilanjutkan Ku Terjatuh, Saat Terakhir, P.U.S.P.A, Isabela, dan Aku Masih Sayang, sebelum akhirnya mereka berbagi panggung dengan Charlie's Angels untuk menyanyikan bersama Aku Padamu sebagai lagu penutup.
Siapapun orangnya baik tua, muda, ataupun anak-anak akan mengidolakan ST12.
BalasHapus